Rabu, 14 Januari 2009

Nama : Fadlillah
NIM : 108011000065
Kelas : PAI 1B
Program : Character Building

A. Ketaqwaan
Takwa ialah terpeliharanya sifat diri untuk tetap taat melaksanakan perintah Allah SWT, dan meninggalkan segala larangan-Nya.
Program yang saya laksanakan :
1. Beriman kepada Allah SWT
2. Mendirikan shalat lima waktu
3. Bersedekah
4. Sabar dan ikhlas
Pengaruh program yang saya laksanakan :
1. Menambah keimanan kepada Allah
2. Disiplin mengerjakan shalat tepat waktu
3. Mudah untuk berbagi
Kesimpulan :
Program ini saya coba jalankan selama satu bulan dan berpengaruh seperti apa yang telah saya ungkapkan diatas, dan saya mencoba menjalankan program ini untuk terus menerus walaupun terkadang masih ada rasa malas.
B. Kematangan Kepribadian
Kepribadian adalah organisasi yang dinamis dalam individu yang mencakup system psikofisis yang menentukan penyesuaian diri yang unik terhadap lingkungannya.
Progran yang saya laksanakan :
1. Meningkatkan rasa percaya diri
2. Meningkatkan perluasan perasaan diri
3. Mengenal diri sendiri
Pengaruh program yang saya laksanakan :
1. Mulai timbul percaya diri yang mantap
2. Mampu mengenal perasaan seseorang
3. Mulai mengenal diri sendiri
Kesimpulan :
Dalam menjalankan program ini saya merasakan banyak hambatan terutama diri sendiri yang tidak mau trbuka kepada orang lain dan merasa acuh terhadap orang lain.
C. Kematangan Sosialisasi
Bersosialisasi adalah proses yang membantu individu-individu belajar dan pengenalan diri bagaimana cara hidup & bagaimana cara berfikir kelompoknya supaya dapat berperan dan berfungsi dalam kelompoknya.
Program yang saya laksanakan :
1. Saling tolong menolong
2. Berbuat baik kepada orang lain
3. Membina hubungan persaudaraan
Pengaruh program yang saya laksanakan :
1. Dihormati orang lain
2. Adanya timbal balik dari kebaikan saya kepada seseorang
3. Semakin eratnya hubungan persaudaraan
Kesimpulan :
Dalam menjalankan program ini sedikit hambatan yang saya hadapi, karena saya memiliki teman dan saudara yang baik dan mampu bersosialisasi dengan baik.
D. kematangan Intelektual
Kematangan Intelektual adalah salah satu bagian dari beberapa karakter yang harus dimiliki oleh calon pendidik yang bertujuan agar calon pendidik memiliki kemampuan berpikir kritis dalam proses belajar dan mengajar, sehingga seorang pendidik dapat memiliki pemahaman yang mendalam dan menyeluruh dalam mengembangkan materi pembelajaran. Dalam bahasa arab, intelektual adalah orang yang berakal, orang yang mengetahui, berbudaya, akal pikiran.
Program yang saya laksanakan :
1. Belajar dari lingkungan
2. Sering melakukan diskusi
3. Rajin membaca
Pengaruh program yang saya lakukan :
1. Wawasan dan pengalaman saya bertambah
2. Menambah wawasan pengetahuannya
3. Mendapatkan informasi dari buku yang saya baca
Kesimpulan :
Dalam menjalankan program ini saya sangat sulit dalam pelaksanaaya karena rasa malas yang sulit dihindari.